Menu Close

Cara Setting Jaringan 4G dan APN Evercoss Agar Stabil

Cara Setting Jaringan 4G dan APN Evercoss Smartphone

Pengaturan jaringan dan APN yang tepat pada Hp Evercoss dapat meningkatkan kecepatan dan kestabilan akses internet. Bagi yang belum tahu, pada postingan ini, kami share konfigurasi APN dari XL Axiata, Telkomsel, AXIS, Indosat, Smartfren dan TRI

Di Era Digitalisasi ini, internet bagi sebagian pengguna smartphone merupakan bagian yang tidak terpisahkan. HP Xtream dari Evercoss memiliki konektivitas internet 4G LTE yang mendukung semua frekuensi dan semua operator di Indonesia.

Selain jaringan 4G, smartphone ini juga sudah dibekali dengan pilihan jaringan 2G, 3G dan HSDPA yang mana bisa menjadi pengganti dikala jaringan internet 4G didaerah Anda tidak tercover ataupun sedang mengalami masalah.

Ponsel ini memiliki keistimewaan, dimana Evercoss bekerja sama dengan XL Axiata dan Youtube. Para pengguna Evercoss Xtream 1 ini akan mendapatkan bonus internet dari XL selama setahun dan gratis menonton video di Youtube tanpa mengurangi kuota internet Anda.

Cara Mengubah Jenis Jaringan Melalui Pengaturan

Agar akses internet di ponsel Evercoss bisa cepat dan stabil, kalian perlu mengubah pilihan jenis jaringan ke mode 4G/3G/2G Otomatis. Dengan begitu smartphone akan lebih memprioritaskan jaringan 4G, jika sinyal 4G lemah otomatis akan pindah ke 3G.

  1. Buka menu Setelan HP Evercoss.
  2. Kemudian pilih opsi Jaringan dan Internet.
  3. Langkah berikutnya pilih kartu SIM yang akan di ubah jaringannya.
  4. Selanjutnya tap Jenis Jaringan pilihan dan pilih 4G/3G/2G otomatis.

Cara Mengunci Jaringan 4G Hp Evercoss

Untuk Anda yang selalu mendapatkan kualitas jaringan 4G yang lemah dan tidak ingin jaringan 4G berpindah ke 3G, maka Anda perlu mengunci jaringan 4G tersebut. Berikut ini caranya.

  1. Buka aplikasi Telepon.
  2. Kemudian dial ke *#*#4636#*#*.
  3. Setelah masuk ke menu Menguji, Anda pilih Informasi Telepon.
  4. Setelah itu, pada opsi Setel Jenis Jaringan yang Disukai, silahkan pilih LTE Only.
  5. Tunggu beberapa saat sampai jaringan 4G terkunci.

Akan tetapi, Jika Anda menggunakan Hp Evercoss dan operator seluler yang belum support VoLTE, ponsel Anda tidak bisa digunakan untuk panggilan telepon dan SMS. Untuk saat ini operator seluler yang sudah menggunakan teknologi Volte baru Smartfren dan Telkomsel saja.

Cara Membuat APN Di Evercoss

Cara Setting APN Evercoss
Agar kalian bisa puas untuk browsing tanpa lemot dan menonton Youtube stabil tanpa buffering, kalian perlu membuat konfigurasi APN yang baru.

  1. Buka menu Settings HP Evercoss.
  2. Pilih opsi Mobile data.
  3. Pilih Access point names atau Nama Titik Akses.
  4. Klik menu + di pojok kanan atas.
  5. Isi parameter APN dari Operator seluler.
  6. Setelah itu pilih Save untuk menyimpan.
  7. Sekarang aktifkan APN yang baru dibuat tadi.

Daftar Parameter APN Operator Seluler

Setiap operator seluler memiliki parameter APN sendiri untuk itu silahkan pilih sesuai operator yang digunakan. Berikut ini beberapa parameter default APN dari Telkomsel, XL, Smartfren, Indosat, AXIS dan Three.

Smartfren

Format Setting
Nama Smartfren4G
mcc 510
mnc 09
apn smartfren4g
Nama Pengguna smartfren
Sandi smartfren
Jenis APN default,supl

AXIS

Format Setting
Nama AXISwap
mcc 510
mnc 08
apn AXIS
Nama Pengguna axis
Sandi 123456
Proxy 10.8.3.8
Port 8080
Jenis APN default,supl

Indosat

Format Setting
Nama ISAT BB INTERNET
mcc 510
mnc 01
apn indosat3g
Nama Pengguna indosat
Sandi indosat
Proxy 10.19.19.19
Port 8080
Format Setting
Nama Indosat GPRS
mcc 510
mnc 01
apn indosatgprs
Nama Pengguna indosat
Sandi indosat
Proxy 10.19.19.19
Port 8080
Jenis APN default,supl

Telkomsel

Format Setting
Nama TSEL-WAP
mcc 510
mnc 10
apn telkomsel
Nama Pengguna wap
Sandi wap123
Proxy 10.1.89.130
Port 8000
Jenis APN default,supl
Format Setting
Nama Internet
mcc 510
mnc 11
apn internet
Jenis APN default,supl

XL

Format Setting
Nama XL GPRS
mcc 510
mnc 11
apn www.xlgprs.net
Nama Pengguna xlgprs
Sandi proxl
Jenis APN default,supl
Format Setting
Nama XL Unlimited
mcc 510
mnc 11
apn xlunlimited
Jenis APN default,supl

Penutup

APN sebuah parameter yang menghubungkan provider internet dengan sebuah perangkat seluler. APN sangat penting yang mana dapat memengaruhi koneksi internet di HP milikmu.

Jika APN yang Anda gunakan tidak cocok dengan jaringan internet di ponsel Anda, maka koneksi internet tidak akan stabil. Bahkan, bisa saja tidak terkoneksi sama sekali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *