Menu Close

Cara Mengaktifkan OTG di Hp Infinix Hot 9

Cara Mengaktifkan OTG di Hp Infinix Hot 9

Smartphone Infinix Hot 9 ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau karena telah dibekali dengan spesifikasi yang tangguh dan kapasitas baterai 5000 mAh yang tergolong sangat besar.

Ponsel Infinix Hot 9 ini dibekali dengan RAM 2 sampai 4 GB dan mendukung memori penyimpanan 32 GB dan 64 GB yang bisa diperluas dengan penggunaan memori eksternal hingga 512 MB. Selain itu, telah didukung oleh chipset MediaTek Helio A25 yang akan membuat kinerja ponsel semakin optimal.

Selain itu, fitur unggulan lain yang ditawarkan oleh Infinix Hot 9 ini antara lain compass, fingerprint, proximity dan USB On the Go.

Dengan adanya fitur OTG akan memudahkan kita menghubungkan perangkat USB ke ponsel ini. Nah, buat yang belum tahu cara mengaktifkan USB OTG di Hp Infinix Hot 9 dapat menyimak artikel ini sampai tuntas.

Cara Mengaktifkan USB OTG Infinix Hot 9

Cara Mengaktifkan OTG di Hp Infinix Hot 9

USB On the Go (OTG) adalah fitur canggih yang memfasilitasi berbagi data antar perangkat tanpa memerlukan PC. Anda bisa menghubungkan ponsel Anda ke pengontrol video game atau menggunakannya untuk mengontrol kamera DSLR. Ada banyak cara menarik untuk menggunakan OTG di Infinix Hot 9.

Menyambungkan Flashdisk OTG

Langkah pertama kalian hubungkan flash disk ke port USB smartphone dan setelah itu di layar akan muncul notifikasi Aktifkan OTG, lalu tap tombol Pergi untuk mengatur OTG dan setelah itu aktifkan.

Ada beberapa pengguna mungkin tidak dapat menampilkan notifikasi popup mengaktifkan OTG, namun tenang saja, bisa kita aktifkan melalui menu Settings.

  1. Buka aplikasi Settings di beranda Infinix Hot 9.
  2. Setelah itu pilih More Connections.
  3. Kemudian aktifkan OTG dengan mengeser toggle ke posisi On.
  4. Nah, sekarang hubungkan flashdisk ke ponsel kamu.
  5. Lalu buka File Manager atau Pengelolah File.
  6. Kemudian ketuk OTG.
  7. Terakhir, silahkan transfer file dari Hp ke flashdisk.

Catatan: OTG akan otomatis nonaktif jika tidak digunakan selama 10 menit.

Melepas OTG dari Hp Infinix

Selanjutnya, jika flashdisk akan dilepas, maka perlu dilakukan unmount USB dulu. Metodenya juga sangat mudah, cukup dengan membuka panel notifikasi handphone Infinix dengan cara mengusap layar dari atas ke bawah. Setelah itu, tap pilih Unmount.

Cara lainnya, silahkan ikuti langkah-langkahnya berikut:

  1. Masuk ke menu Settings
  2. Kemudian pilih More Connections.
  3. Lalu nonaktifkan OTG.
  4. Sekarang, lepaskan USB OTG dari ponsel kamu.

Itulah artikel tentang cara mengaktifkan dan menggunakan OTG pada Hp Infinix Hot 9. Bagi yang ingin mendapatkan informasi tips dan trik lainnya, silahkan baca juga cara screenshot panjang dan 3 jari di Infinix Hot 9 yang mudah.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *